Situs Resmi SMA NEGERI 4 Kota Kediri

SMAPA Bangkit - Prestasi Melejit

Kontak Info

Jl. Sersan Suharmaji Ix/52, Ngronggo
Kota Kediri, Jawa Timur 64182
sman4.info@gmail.com
(0354)-688864

Follow Us

Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu - Semangat Sumpah Pemuda

Kediri, 28 Oktober 2025 - Dalam suasana pagi yang sejuk, seluruh warga SMAN 4 Kota Kediri mengikuti Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 di lapangan sekolah dengan penuh khidmat. Para siswa tampak berbaris rapi mengenakan seragam batik identitas sekolah serta jas almamater, mencerminkan kebanggaan dan kebersamaan.

 

Suasana khidmat Upacara Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 di SMAN 4 Kota Kediri

 

Makna dan Tema Upacara

 

Upacara tahun ini mengungsung tema "Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu", sejalan dengan pesan Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Bapak Erick Thohir, yang menekankan pentingnya peran generasi muda untuk terus bergerak, berinovasi, dan menjaga persatuan bangsa di era globalisasi dan kemajuan teknologi.

Bertindak sebagai pembina upacaraBapak Arif Muttaqin mengajak seluruh siswa untuk meneladani semangat para medua 1928 yang telah menyatukan bangsa dengan tekad dan pengorbanan.

 

  "Pemuda hari ini harus menjadi pelaku perubahan, bukan penonton. Jadilah generasi yang tangguh, berintegritas, dan mampu membawa Indonesia ke arah yang lebih baik," pesan Bapak Arif Muttaqin dalam amanatnya.

 

Bapak Arif Muttaqin, selaku pembina Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2025

 

Suasana Upacara

 

Upacara dimulai pukul 07.00 WIB dengan petugas dari Ekstrakurikuler KPBS yang melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggung jawab. Cuaca yang sejuk turut menambah suasana tenang dan khusyuk sepanjang jalannya kegiatan. Seluruh peserta mengikuti upacara dengan sikap tertib, mencerminkan kedisiplinan, dan rasa hormat terhadap nilai-nilai perjuangan pada pemuda terdahulu.

Seluruh peserta mengikuti Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda dengan tertib.

 

Pengibaran Bendera Merah Putih di Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2025

 

Penutup dan Harapan

 

Upacara diakhiri dengan menyanyikan lagu "Bangun Pemudi Pemuda" yang menggema di seluruh lapangan, menghadirkan suasana haru dan kebanggaan diantara para peserta. Melalui kegiatan ini, SMA Negeri 4 Kota Kediri berharap seluruh siswa dapat meneladani semangat Sumpah Pemuda dan menumbuhkan karakter sebegai penerus bangsa yang bersatu dan berdaya juang tinggi.

Tim Paduan Suara SMA Negeri 4 Kota Kediri menyanyikan Lagu "Bangun Pemudi Pemuda".


Informasi terkait lainnya

Pusat Informasi

Silahkan ikuti Media Sosial kami, atau hubungi Kontak Kami, jika ada sesuatu yang akan di tanyakan. Terima kasih

Facebook Whatsapp Instagram Youtube Twitter/X Tiktok